Literasiperawat.com ~ Bahwa dalam rangka meningkatkan pengetahuan dan kemampuan pegawai rekam medis, salah upayanya adalah dilaksanakan kegiatan orientasi agar dalam pelaksanaan tugas dapat bekerja secara optimal, bahwa untuk itu perlu adanya program orientasi bagi pegawai rekam medis baik pegawai baru ataupun pegawai lama yang akan pindah ke bagian rekam medis.
Maksud dan Tujuan
Maksud dan tujuan program kerja ini adalah untuk memberikan gambaran yang membuat garis besar dari setiap kegiatan dan sasaran yang akan dicapai serta dukungan dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsi rekam medis, adapun tujuannya adalah sebagai pedoman bagi seluruh staf dan pelaksana dalam rangka mewujudkan tercapainya tugas pokok secara optimal.
Data dan Pembahasan
Dari hasil pembahasan terhadap program orientasi pegawai rekam medis dalam rangka memantapkan kegiatan dan penata laksanaan rekam medis untuk mendukung kegiatan rekam medis secara optimal.
- Program orientasi pegawai baru yang bersifat umum meliputi visi, misi, tujuan rumah sakit, struktur organisasi dan lingkungan rumah sakit. Dan yang bersifat khusus terfokus pada hal-hal spesifik berkaitan dengan tugas dan pekerjaannya di unit rekam medis.
- Program orientasi pegawai lama meliputi tentang tugas pokok yang berkaitan dengan penata laksanaan rekam medis.
Kesimpulan
Program kerja orientasi pegawai baru sebagai dasar untuk pedoman pelaksanaan tugas pokok untuk tercapainya kegiatan secara optimal.
Penutup
Penyusunan program kerja orientasi pegawai baru di unit rekam medis disesuaikan dengan tugas dan fungsi yag ditetapkan pada kebijakan pimpinan serta memperhatikan sumber daya yang tersedia, dalam upaya meningkatkan tugas pokok penata laksanaan rekam medis.
Post a Comment for "Program Orientasi Pegawai Baru Rekam Medis Rumah Sakit "