Literasi Perawat ~ Perubahan yang terjadi saat ini berjalan sangat cepat dan penuh ketidakpastian, termasuk kondisi kesehatan global yang sangat dinamik dan menuntut kelenturan dan penyesuaian secara terus menerus dan menyeluruh. Perubahan tersebut terkait dengan masalah kesehatan yang makin komplek, perkembangan sains dan teknologi, pergeseran pada sistem pelayanan kesehatan, proses transisi dari masyarakat agrikultural (tradisional) menjadi masyarakat industrial (maju).
Keperawatan Indonesia sampai saat ini masih berada dalam proses mewujudkan keperawatan sebagai profesi, yaitu suatu proses berjangka panjang ditujukan untuk memenuhi tuntutan dan kebutuhan masyarakat Indonesia secara bertahap dan terus menerus. Keperawatan Indonesia berupaya mengembangkan dirinya dalam seluruh bidang keperawatan, mencakup bidang pelayanan, pendidikan dan kehidupan profesi, hal ini dilakukan dalam rangka mewujudkan profesionalisme.
Di samping itu, ilmu keperawatan dan metode-metode ilmiah keperawatan yang diajarkan kurang menyentuh problem klinis, sikap professional keperawatan tidak ditumbuh-kembangkan dan keterampilan profesional keperawatan tidak ditata dengan benar, lulusan dinilai cukup baik bila mampu melaksanakan prosedur-prosedur tindakan menunjang pelayanan medik semata. Keadaan ini berlangsung lama hingga menjadi kebiasaan yang oleh pihak-pihak tertentu dapat diterima, suatu kenyataan yang harus kita terima dengan lapang dada dan secara jujur mengakui inilah keperawatan Indonesia saat ini dan tidak akan tetap demikian di masa yang akan datang.
Sistem Pendidikan Tinggi Keperawatan yang dikembangkan saat ini ditujukan untuk menjawab tuntutan dan kebutuhan masyarakat dan pembangunan kesehatan di masa depan, khususnya terwujudnya keperawatan sebagai suatu profesi dalam segala aspeknya. Pendidikan tinggi keperawatan harus dapat menghasilkan lulusan sesuai dengan fungsi pokoknya yaitu fungsi pendidikan, fungsi riset ilmiah, dan fungsi pengabdian kepada masyarakat dalam bidang keperawatan. Salah satu upaya penataan pendidikan keperawatan diarahkan kepada pengembangan lahan praktik keperawatan disertai pembinaan masyarakat profesional keperawatan dengan cara pelaksanaan pengalaman belajar klinik dan pengalaman belajar lapangan yang berbasis kompetensi bukan penunjang pelayanan medik.
Kecenderungan Keperawatan di Masa yang Akan DatangBila dilihat dari prospek perawatan kesehatan masyarakat di masa yang datang cenderung semakin berkembang dan dibutuhkan dalam sistem pelayanan kesehatan pemerintah. Oleh karena perawatan kesehatan masyarakat merupakan sub sistem dari keperawatan khususnya dan system kesehatan pada umumnya. Sekaitan dengan itu pula peranan perawatan kesehatan masyarakat sangat diperlukan keikutsertaannya dalam mengatasi berbagai masalah kesehatan yang terjadi dimasa kini dan yang akan datang, karena selalu mengikuti perubahan yang terjadi dalam masyarakat secara keseluruhan.
Perubahan-perubahan tersebut dapat dilihat dari perubahan masyarakat secara keseluruhan yang meliputi:
- Pertambahan penduduk yang begitu cepat (population) dan perubahan-perubahan dalam gambaran penduduk, diantaranya perubahan-perubahan dalam komposisi umur, penyebarannya, dan kepadatan penduduk di kota-kota besar.
- Perubahan pola penyakit (transisi penyakit), yaitu perubahan dari penyakit menular ke penyakit-penyakit degenerative seperti jantung, kanker, strok, depresi mental dan kecemasan, peningkatan kecelakaan, alkhohilisme, dan penyalahgunaan narkotika.
- Perkembangan industrialisasi serta perubahan kondisi social yang cepat dengan disertai perubahan-perubahan sikap, nilai, gaya hidup, kondisi lingkungan, kelompok-kelompok masyarakat baru, masalah-masalah individu, keluarga, antar individu dan masyarakat.
- Meningkatnya pengetahuan masyarakat (penerima pelayana) serta meningkatnya harapan terhadap mutu pelayanan keperawatan dan kesehatan, perubahan konsep kesehatan dari kebebasan penyakit menjadi kondisi individu yang memiliki kemampuan hidup sehat dan mempunyai daya produktivitas tinggi.
- Meningkatnya ilmu pengetahuan ilmiah, biomedis, dan teknologi medis. Keperawatan membawa perbaikan metoda untuk mengatasi penyakit
- Berkembangnya team kesehatan dan meningkatnya keahlian tenaga kesehatan dan keperawatan dan munculnya berbagai katagori tenaga kesehatan yang baru.
Pola pelayanan kesehatan yang baru untuk menunjang pencapai kesehatan bagi semua orang
Trend Keperawatan di Masa DepanKemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi di segala bidang termasuk bidang kesehatan, peningkatan status ekonomi masyarakat, peningkatan perhatian terhadap pelaksanaan hak asasi manusia, kesadaran masyarakan akan kebutuhan kesehatan mengakibatkan masyarakat semakin sadar akan pentingnya hidup sehat dan melahirkan tuntutan akan pelayanan kesehatan yang berkualitas.
Pergeseran akan fenomena tersebut, telah mengubah sifat pelayanan keperawatan dari pelayanan fokasional yang hanya berdasarkan keterampilan belaka kepada pelayanan profesional yang berpijak pada penguasaan iptek keperawatan dan spesialisasi dalam pelayanan keperawatan.
Fokus peran dan fungsi perawat bergeser dari penekanan aspek kuratif kepada peran aspek preventif dan promotif tanpa meninggalkan peran kuratif dan rehabilitatif.
Kondisi ini menuntut uapaya kongkrit dari profesi keperawatan, yaitu profesionalisme keperawatan. Proses ini meliputi pembenahan pelayanan keperawatan dan mengoptimalkan penggunaan proses keperawatan, pengembangan dan penataan pendidikan keperawatan dan juga antisipasi organisasi profesi (PPNI).
Post a Comment for "Cermin Masa Depan Perawat Dimasa Yang Akan Datang"